Pemuda Kingmi Yahukimo Tegaskan Kepemimpinan Pdt. Benny Giay

Seminar dan KKR Gereja Kemah Injil Kingmi di Tanah Papua, oleh Jemaat Imanuel Dekai, (7/8/2016) – JUBI
YAHUKIMO, PACEKRIBO – Seminar dan KKR Gereja Kemah Injil Kingmi di Tanah Papua, yang diselenggarakan Jemaat Imanuel Dekai, Kabupaten Yahukimo, dalam rangka Hari Ulang Tahun Pemuda Jemaat, menegaskan kembali kepemimpinan Pdt. Doktor Benny Giay.

Seminar dengan sub-tema Pemuda Imanuel Bangkit, Maju dalam Iman dan Pelayanan Menghadapi Era Globalisasi itu diselenggarakan Jum’at dan Sabtu lalu.
Bapak Pdt. Geradus Heluka, S.Th,  yang hadir dikesempatan itu, menyampaikan kepada Jubi di Dekai, Minggu (7/8/2016), “bahwa kami sudah melaksanakan Yubelium 50 Tahun maka itu tongkat estafet Gereja Kingmi akan kami jaga sampai 50 Tahun akan datang,” ujarnya.

Dia menjelaskan, gereja bukan bola untuk bongkar pasang dan pihaknya dengan tegas menyampaikan bahwa Gereja Kingmi sudah melaksanakan Konferensi besar di Dogiay dan memilih Doktor Benny Giay sebagai Ketua Sinode Kingmi di Tanah Papua.

Gereja Kingmi di Yahukimo, secara khusus Jemaat Imanuel Dekai, kata dia, menolak dengan tegas konfrensi luar biasa atau konfrensi tandingan. “Kami dari Kabupaten Yahukimo menolak dengan tegas, Oleh karena itu,  hari ini, untuk mengurangi stigma negatif yang lain maka kami melaksanakan berapa kegiatan untuk mengarahkan pemuda kepada Tuhan Yesus” ujarnya.

Menurut dia, gereja selalu mendukung pemuda sebagai tulang punggung gereja. “Kami sangat mengapresiasi badan pengurus yang telah melaksanakan kegiatan Hari Ulang Tahun Pemuda,” kata dia lagi.

Ketua Pemuda Jemaat Imanuel Dekai, Melkianus Wetipo, menyampaikan bahwa pemuda siap hadapi tantangan dengan tampil berbeda dalam persaingan dunia global yang akan datang, tanpa menjelaskan kesiapan yang dimaksud.

Melkianus juga menegaskan pihaknya, mewakili Gereja Kingmi di Kabupaten Yahukimo, secara khusus

Jemaat Imanuel Dekai Klasis Suru Suru, menolak Tim 9 yang masuk untuk melakukan konferensi di Dogiay ‘menggugat’ kepemimpinan Pdt. Doktor Benny Giay.(Piter Lokon)

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Pemuda Kingmi Yahukimo Tegaskan Kepemimpinan Pdt. Benny Giay"

Posting Komentar