Aneh, Natal Tapi Pakean Perang Bikin Masyarakat Ketakutan



Polres Puncak Jaya Bersama Kodim 1714/PJ dan Pemda Puncak Jaya Serahkan Bantuan Kepada Masyarakat Di Distrik Mewoluk
PUNCAKJAYA, PACEKRIBO - Setelah Coffee Morning Kapolres Puncak Jaya bersama Perwira dan Anggota beserta Kodim dan Anggota Pemda, dilanjutkan dengan kegiatan pemberian bantuan kepada masyarakat di Distrik Mewoluk yang berjarak 1 jam 30 menit perjalan dari kota Mulia, Senin (19/12/2016).
Setelah sampai di Distrik Mewoluk, Masyarakat segera berkumpul dan menyambut kedatangan Rombongan yang kamudian menerima bantuan Sembako berupa beras, gula, kopi, minyak garam dan pakaian serta bingkisan natal berupa buku, alat tulis, snack dan minuman. Namun masyarakat takut, karena mereka datang dengan pakean perang lengkap, Ini Aneh, ini Suasa Natal kok datang memberi bantuan kok pakean perang.
Kapolres Puncak Jaya mengatakan, dalam rangka memperingati Natal dan tahun baru 2017 serta pilkada, Polres bersama Pemda dan Kodim hadir di Distrik Mewoluk untuk memberikan bantuan kasih kepada masyarakat.
“Walaupun jarak yang sangat jauh dan juga medan yang berat, kami sempatkan dan perjuangkan untuk bisa bertemu dengan masyarakat di sini. Kami mengajak kepada kita semua, mari bersama kita ciptakan keamanan di kabupaten ini yang sekarang sudah mulai memanas dengan akan dilaksanakannya pilkada,” ujar Kapolres.
Kapolres menambahkan, ini merupakan hari yang membahagagiakan karena jalan yang direncanakan dulu kini sudah bisa dilewati, yang biasanya jalan kaki membelah gunung kini sadah bisa dilewati dengan kendaraan.
“Dengan dibukanya jalan ini mari bersama kita menjaga pembangunan, terutama dalam hal keamanan. Kedepan, setelah selesai dibangunnya jalan ini maka akan dilanjutkan dengan pembangunan yang lainya, seperti sekolah puskesmas dll. Namun itu semua tidak akan terwujud jika masyarakat tidak bisa membantu kita dari segi menjaga keamanan di tempat ini,” jelas Kapolres.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penyerahan sembako secara simbolis kepada perwakilan warga dan membagikan secara langsung pakaian dan juga bingkisan Natal kepada warga yang datang.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Aneh, Natal Tapi Pakean Perang Bikin Masyarakat Ketakutan"

Posting Komentar